Sinopsis
Buku ini akan membantu masyarakat bisa lebih memahami berbagai konflik prasangka yang muncul dalam keseharian dari berbagai sudut pandang, sehingga dapat menemukan solusi yang paling efektif guna mencegah dampak yang besar. Dengan demikian, kesadaran menjaga Indonesia untuk terus bersatu dapat muncul dari seluruh lapisan masyarakat. Secara keseluruhan, bahasan buku ini terdiri atas empat bagian, yaitu berkenalan dengan prasangka, kekuatan yang mendorong terbentuknya prasangka, dampak prasangka, serta upaya mereduksi prasangka.