Tweet |
|
Buku ini merupakan terjemahan dari karya Hans Kelsen edisi berbahasa Inggris Introduction to the Problem 'of Legal Theory. Dalam buku ini Kelsen mengembangkan teori hukum murni. Sebuah teori hukum yang dimurnikan dari semua ideologi politik dan elemen ilmu alam. Boleh dikatakan, sebuah teori yang menyadari karakternya yang unik.
Buku ini telah diterjemahkan ke dalam bahasa Jepang, Bulgaria, Portugis, dan Spanyol, yang di terbitkan dalam beberapa tahun sejak penerbitan buku aslinya, edisi bahasa Jerman. Pada dekade pertama setelah Perang Dunia Kedua, buku ini juga di terjemahkan kedalam bahasa Cina, Korea, Italia, dan Prancis. Terjemahan ke dalam bahasa Arab diterbitkan pada 1986, ke dalam bahasa Hungaria pada 1988. Buku yang disajikan dalam bahasa Indonesia ini adalah terjemahan lengkap pertama dari karya tersebut dari edisi bahasa Inggris.
Buku ini sangat tepat sebagai pengantar untuk memahami Teori Hukum Murni dan teori-teori hukum tradisional yang lain. Dosen, Mahasiswa S1, S2, dan S3 para pengambil kebijakan publik, serta pemerhati masalah hukum, perlu mendalami buku ini.
I Wayan Agus Vijayantera, 05 January, 2018 |
Muhammad Ridwan Siregar, 16 September, 2017 |
Fardi Nanda Sanjaya, 19 October, 2015 |
Muhamad Erwin | Donald Albert Rumokoy | Hartono Hadisoeprapto | Abustan | Adami Chazawi |