Sinopsis
Buku ini membahas tentang seluk beluk pasar modal dan bursa efek di suatu negara, khususnya di Indonesia, serta banyak membahas analisis investasi saham individu dan manajemen portofolio.
Buku ini sangat penting bagi mahasiswa yang menempuh mata kuliah Manajemen Investasi & Pasar Modal, para praktisi dan pihak yang akan mempersiapkan diri mengikuti ujian kecakapan Profesi Pasar Modal Indonesia di bidang Wakil Pedagang Perantara Efek, Wakil Penjamin Emisi, dan Wakil Manajer Investasi yang diselenggarakan oleh Panitia Standar Profesi Pasar Modal yang diadakan di kota besar seperti: Jakarta, Surabaya, dan kota lainnya. Karena ujian kecakapan profesi Pasar Modal menggunakan metode multiple choices, maka dalam buku ini disajikan banyak soal multiple choices pada setiap akhir bab, yang totalnya mencapai sekitar 687 soal.
Buku ini terbagi dalam 3 Bagian yaitu: Pasar Modal, Analisis Efek, dan Manajemen Portofolio, yang seluruhnya mencapai 15 bab. Buku ini dapat digunakan untuk satu semester, di mana setengah semester mempelajari Bab 1 sampai dengan Bab 8, dan setengah semester berikutnya dari Bab 9 sampai dengan Bab 15.