Sinopsis
Bagi penulis buku ini, pandangan kedua paradigma tafsir tekstual dan kontekstual sejatinya tidak dilihat sebagai dua hal yang terpisah melainkan sebagai dua hal yang menyatu. Dalam arti, pemahaman tafsir tekstual terhadap ayat al-Qur’an sebenarnya mengandaikan penemuan makna awal-objektif dari al-Qur’an, sedang tafsir kontekstual menemukan makna kontekstualnya. Oleh karena itu, sejatinya keduanya dipadukan.