Buku ini membahas tentang bisnis yang dilakukan oleh Muhammad SAW beserta nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Selain itu dibahas juga tentang strategi bisnis yang dilakukan oleh Rasulullah. Buku ini sangat menarik karena dilengkapi dengan gambar-gambar full colour, termasuk gambar-gambar peninggalan Muhammad SAW. Diulas pula tentang sejarah perdagangan di Arab mulai jaman Perunggu.
Buku ini akan sangat cocok bagi para pengusaha Muslim dan perusahaan-perusahaan Syariah, karena disertai dengan ayat-ayat yang mendukung etika bisnis yang dilakukan oleh Muhammad. Buku ini juga dapat digunakan sebagai referensi mata kuliah etika bisnis. Sebagai informasi, buku ini digunakan oleh Amikom (internal) untuk buku ajar mata kuliah etika bisnis. Untuk itu pasar dapat diperluas hingga universitas-universitas berbasis Islam.
Adapun daftar isi dalam buku ini :
- Bisinis yang dilakukan bangsa-bangsa Arab kuno Pra-Islam - Bisinis yang dilakukan bangsa-bangsa Arab utara dan gurun Pra-Islam - Pasar di Arab sebelum Islam - Produk di Arab sebelum Islam - Etika bisinis Nabi Muhammad SAW - Strategi bisnis Nabi Muhammad SAW
pembahasan dan alur cerita buku ini tidak sesuai ekspektasi, fokus pembahasan terlalu luas, bahasa yang digunakan kurang renyah, terkesan hanya sekedar terjemahan, banyak istilah-istilah keren tapi miskin pmbahasan secara mendalam