Sinopsis
Proses erosi secara berurutan akan menimbulkan akibat pada tempat kejadian erosi (on site) dan pada tempat erosi diendapkan di bagian hilir (off site). Dampak erosi tersebut - baik secara on site maupun off site - berperan signifikan dalam hal menimbulkan degradasi lahan serta menurunkan kualitas lahan (pertanian). Erosi juga erat kaitannya dengan aliran permukaan (run off) dan sedimentasi. Secara garis besar, buku ini menyajikan erosi dengan berbagai aspeknya. Aspek penting buku ini cukup representatif, mulai dari aliran permukaan sebagai agen pembawa erosi, proses terjadinya erosi, macam dan bentuk erosi, faktor yang mempengaruhi erosi, erosi yang dapat ditoleransi, penetapan erosi baik melalui pengukuran maupun prediksi beserta contoh perhitungan dan hasil-hasil penelitian, upaya pencegahan erosi, sifat selektif erosi, dampak ekonomi erosi, peran erosi terhadap karbon tersimpan, hingga prosessedimentasinya.